Ditengarai oleh iklan penyedia jasa domain dan hosting yang bunyinya kira-kira begini: “Setting Facebook dengan domain sendiri” dan “Facebook dengan domain sendiri cuman 100 ribu rupiah”.

Wah, lumayan juga kalo account facebook menyediakan fasilitas untuk para pemilik domain. Awalnya saya berpikir seperti tumblr, yang dengan gagah berani memberikan akses account gratisnya untuk penggunaan domain sendiri. Artinya begini, dengan klik domain http://vision.saga.co.id langsung otomatis menggantikan akses account di http://facebook.com/visionsaga.

Ternyata dugaan saya salah, rupanya itu cuman setting domain forward, hanya memindahkan dari http://vision.saga.co.id ke http://facebook.com/visionsaga, ada juga yang menyebutnya domain referrer. Okelah kalo begitu, jika ndak perlu beli domain anda juga bisa menggunakan domain gratisan. Silahkan ikuti panduan singkatnya jika dirasa ini yang dibutuhkan.

username facebook

Kalo akun facebookmu masih bernisial cukup panjang sehingga susah diapal oleh memori kita. sebaiknya anda meringkasnya terlebih dahulu. Tentu sebelumnya harus login terlebih dahulu sebelum melakukan langkah-langkah berikutnya.

Setelah masuk (login) ketik di browser http://facebook.com/username dan ikuti aja perintah selanjutnya yang mudah dipahami

Langkah ini juga bisa dilakukan untuk pages dan akun personalmu di facebook, sebagai contoh coba liat di http://facebook.com/visionsaga (facebook pages). Oke akun facebookmu lebih sederhana dan mudah diingat sekarang. Aplikasi untuk pages, disyaratkan minimal sudah memiliki 25 anggota/fans, tinggal suggest friends aja sebanyak-banyaknya.

Domain dan Facebook

Boleh kalo ada anggaran, anda menggunakan domain internasional (.com, .net, .org dll). Tapi untuk mencobanya kita pake yang gratisan dulu biar gak ada beban. Yang gratisan tentu sangat menyejukkan isi kantong kita.

Daftar dulu di jasa domain gratisan dot.tk, prosesnya mudah aja kok tinggal register lanjut ke pilih domain yang diinginkan. Tentu jika domain yang anda kehendaki masih tersedia bebas untuk dimiliki.

Mulai Setting Domain

yup, udah berhasil mendaftarkan domain www.jusronfaizal.tk, langkah selanjutnya adalah setting domain dengan memilih Domain Forwading dan masukkan akun url facebook anda http://facebook.com/jusronfaizal.

Udah, dah jadi dan siap ditampilin sebagai alamat yang mudah diingat, dan jangan lupa selalu di publikasikan, karena jika dalam jangka waktu 90 hari domain anda gak diakses sebanyak 25 kali, maka penyedia jasa secara otomatis akan menghapus domain anda ini.

Selamat mendaftar, mencoba dan mempublikasikan domain baru anda.